Breaking

Post Top Ad

Your Ad Spot

Saturday 22 July 2023

Guna Meningkatkan Ketaqwaan Kepada Tuhan YME, Personil Polres Tanjung Balai Mengikuti Bimbingan Rohani Mental


Tanjungbalai - Personel Polres Tanjung Balai melaksanakan kegiatan pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) Agama Islam dan Agama Kristen kegiatan tersebut diselenggarakan di Musollah Al Hamdi bagi personil yang beragama islam dan bagi personil yang beragama Kristen di Aula Sarja Arya Racana Polres Tanjung Balai, Kamis (20/7/23) pukul 08.30 wib.

Kapolres Tanjungbalai AKBP. Ahmad Yusuf Afandi, SIK., MM saat dikonfirmasi mengatakan, “Kegiatan Binrohtal ini dilaksanakan bertujuan membentuk karakter personil yang humanis, selalu bertaqwa kepada Tuhan YME sehingga kehidupan pribadi personil menjadi lebih baik dan dapat menjadi tauladan di tengah masyarakat,

“Sikap mental personil Polri yang baik akan menciptakan hasil pelaksanaan tugas yang baik yang dapat dipertanggung jawabkan, sehingga citra Polri akan semakin baik dimata masyarakat. ” Ucap Kapolres.

Dari amatan, yang menyampaikan Bimbingan Rohani kepada Personil yang beragama Islam yaitu Waka Polres Tanjung Balai Kompol H. Jumanto, SH., MH dan Yang menyampaikan Bimbingan Rohani kepada Personil yang beragama Kristen yaitu Pdt Hotben Sitanggang, selama berlangsungnya kegiatan berjalan aman dan kondusif terciptanya suasana penuh hikmat.

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad

Your Ad Spot

Pages